TAHU KUAH PEDAS


Bahan-Bahan:
2 buah tahu cina potong dadu
2 buah cumi yang dipotong 1 cm
100 gram daging ayam iris
1 batang daun bawang potong 1 cm
800 ml air
3 siung bawang putih yang sudah dihaluskan
50 gram cabe giling
½ sendok teh merica bubuk
1 sendok teh saus tiram
1 sendok teh kecap asin
1 sendok teh garam
1 sendok teh gula pasir

Bahan Taburan:
Bawang goreng

Bahan Hiasan:
2 lembar daun jeruk
Cabe rawit bentuk bunga

Cara Membuat:
  1. Masukkan 800 ml air ke dalam panci bersama dengan bawang putih yang sudah dihaluskan dan cabe giling. Aduk rata sebentar hingga cabe dan bawang putih larut.
  2. Apabila sudah rata, nyalakan api, tutup panci biarkan hingga mendidih selama 5 menit dengan api yang besar.
  3. Setelah 5 menit, buka tutup panci, dan air sudah mendidih. Aduk sebentar.
  4. Masukkan cumi yang sudah diiris, biarkan hingga mendidih kembali.
  5. Masukkan tahu satu persatu agar tahu tidak hancur, daun bawang, merica bubuk, saus tiram, kecap asin, garam, dan gula pasir.
  6. Aduk rata. Masak kembali selama 5 menit hingga bumbu meresap dengan api besar. S
  7. Setelah 5 menit tahu kuah pedas sudah matang, matikan api, dan siapkan mangkuk saji.

Komentar