NASI GORENG BUNTEL




Bahan-bahan:
2 porsi nasi putih
100 gram daging ayam potong dadu
100 gram udang cincang
100 gram wortel yang sudah dipotong dan direbus
3 buah jamur kuping basah iris
50 gram kacang polong beku
2 sendok makan saus tomat
1 sendok makan garam
1 sendok teh merica bubuk
2 sendok makan mentega

Bahan Pembungkus:
4 lembar telur dadar lebar

Bahan Hiasan:
Saus tomat bungkus plastik Tomat iris
Pucuk daun Petercelli

Cara Memasak:
  • Panaskan wajan, masukkan mentega pada wajan yang sudah dipanaskan. Biarkan mentega hingga mencair.
  • Jika mentega sudah mencair, masukkan bawang bombay cincang. Tumis bawang bombay hingga layu dan harum selama 30 detik dengan api besar.
  • Apabila bawang bombay sudah layu dan harum, masukkan udang dan ayam cincang. Aduk hingga ayam dan udang berubah warna selama 3 menit, tetap dengan api besar.
  • Jika ayam dan udang sudah berubah warna, masukkan wortel, irisan jamur dan daun bawang. Tumis hingga daun bawang layu dan tercampur rata.
  • Apabila daun bawang sudah layu dan tercampur rata, masukkan kacang polong, 2 porsi nasi, bubuhi garam, merica bubuk, dan saus tomat.
  • Aduk rata dan sambil ditekan-tekan sehingga nasi tidak menggumpal dan bumbu meresap selama 5 menit dengan api sedang. Setelah semua bahan tercampur rata dan bumbu meresap, matikan api.
  • Tata telur dadar di atas piring saji yang sudah dialasi plastik, kemudian berikan 2 sendok sayur nasi goreng.
  • Pegang ujung plastik bagian bawah dan lipatan telur, lipatkan mengarah ke depan sambil ke tengah ditekan-tekan hingga membentuk setengah lingkaran.
  • Jika nasi sudah padat dan membentuk setengah lingkaan, tarik plastik perlahan.
  • Hiasi dengan irisan tomat dan berikan saus tomat di atas telur.
  • Lalu hiasi dengan pucuk daun petercelli.
  • Sajikan nasi goreng buntel selagi hangat.
(vem/and)

Komentar